Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman berhasil membawa tim (Sekretariat Balai Kota) Pemko Banda Aceh keluar sebagai juara utama turnamen Badminton antar SKPD dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47 PDAM Tirta Daroy Banda Aceh, Jumat, 18 Februari 2022, di Lambaro.
Pasangan Aminullah dan M Irfan memupus harapan tim RSUD Meuraxa feat Dinas Pariwisata, yang menurunkan Fahrul dan Ridha di partai final kategori umur 85 tahun.
Di laga kedua, dalam kategori umur 100 tahun, Sekretariat menurunkan pemain yang tak kalah penting, yakni pasangan Wakil Wali Kota Zainal Arifin dan Fahrol Aon, berhadapan Dr Ihsan dan Nazaruslim. Pertandingan berlangsung sengit dan keduanya berhasil dimenangkan Sekretariat Pemko Banda Aceh dengan poin 2 : 0.
Perebutan juara ketiga juga tak kalah menarik. Dua tim raksasa yaitu PDAM Tirta Daroy dan DPRK Banda Aceh bermain habis-habisan. Dirut PDAM Tirta Daroy, T Novizal Aiyub memimpin tim laskar air bersih mencoba mendominasi permainan.
DPRK pun tak kalah hebat, bermain dengan cukup baik mengimbangi PDAM. Namun, DPRK berhasil unggul dengan poin kemenangan 2 : 1 dan menempati urutan tiga juara. PDAM finish di posisi keempat.
Dalam sambutannya, Aminullah menyampaikan apresiasi kepada PDAM Tirta Daroy yang telah menggelar kegiatan tersebut. Katanya, PDAM selama ini telah konsisten memberikan berbagai hal dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Kegiatan ini semata-mata sebagai ajang silaturahmi, dan sebagai pemicu semangat bagi karyawan dalam memberikan pelayanan prima bagi pelanggan,” ujarnya.
Aminullah juga mengatakan, selama dirinya menjabat sejak medio 2017 bersama Zainal Arifin, PDAM Tirta Daroy terus memberikan peningkatan baik dari segi pelayanan dan pemasukkan, bahkan membantu PAD kota.
“Keberhasilan itu juga berkat dukungan seluruh jajaran SKPK, DPRK, dan kerja keras PDAM kita sendiri. Kita berharap PDAM terus bisa bermandiri dan memberikan dampak yang baik bagi masyarakat,” katanya.
Kemudian, acara pun berakhir dengan penyerahan piagam dan hadiah uang tunai bagi masing-masing tim pemenang.
Bersama Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman dan Wakil Wali Kota Zainal Arifin, turut hadir anggota DPRK Banda Aceh Irwansyah ST, dan Tuanku Muhammad, Dirut PDAM Tirta Daroy T Novizal Aiyub, Dirtek Irwandi ST MT, Dirkeu Samirul, dan Kabag Umum PDAM Tirta Daroy Azhari. (Riz)